Relasi & Fungsi
Coba kita perhatikan kehidupan sehari-hari dalam keluarga kita sendiri. Kita akan menemui hal-hal yang berkaitan dengan fungsi, misalnya ''ukuran sepatu'', '' kesukaan akan makanan'',''ukuran baju'', dan masih banyak lagi yang terkait dengan anggota keluarga.
Hubungan dari anggota keluarga dengan kesenangan, ukuran baju, sepatu dapat diubah dalam bentuk matematis yang terkait dengan fungsi. Hubungan ini dapat di sajikan dalam bentuk diagram panah, diagram cartesius maupun pasangan berurutan serta grafik fungsi juga dapat dipergunakan dalam menyelesaian masalah sehari-hari maupun matematis.
Pada akhir abad ke-18 Joseph Louis Lagrange, seorang matematikawan italia kelahiran prancis memulai kajian secara mendalam tentang teori fungsi, kemudian pada awal abad ke-19 Augustin Louis Cauuchy, matematikawan Prancis, mengembangkan hasil kerja Langrange mengenai fungsi, ia juga membuat analisis yang mendalam dan memulai kajian tentang fungsi variabel kompleks. Hasil karya ini selanjutnya dikembangkan lebih lanjut oleh matematikawan Jerman, yaitu Karl Theodor W. Neierstrass dan George Friedrich B. Riemann.
0 komentar:
Posting Komentar